Ashari Tambunan Terima Bantuan 70 Unit Tong Air

Bupati Ashari Tambunan menerima bantuan tong dari IKSPTK yang diserahkan Citra Efendy Capah. Foto: D|Ist

Deliserdang-Mediadelegasi: Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan mengapresiasi Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) yang telah berperan dan memberikan dukungan kepada Pemkab mengatasi penyebaran Covid-19, di Aula Cendana Kantor Bupati Deliserdang, Rabu (8/4).

H Ashari Tambunan menambahkan saat ini Pemkab tengah fokus terhadap pencegahan dan penanganan covid 19 ini. Pemerintah Kabupaten bermaksud memberikan bantuan kepada warga Deliserdang yang secara langsung terdampak, dan perhitungan jumlahnya dalam proses pemutahiran data,  supaya kita lebih memastikan bahwa betul-betul  mereka yang memerlukan yang akan mendapatkan bantuan.

“Bantuan yang akan di berikan berupa sembako, namun jumlahnya belum bisa disebutkan karena kesibukan memantau,” kata Ashari.

Pos terkait