Dua Pejabat Disdik Sasaran Demo PMII di Kantor Gubsu

Dua Pejabat Disdik Sasaran Demo PMII di Kantor Gubsu
Sejumlah mahasiswa tergabung dalam PMII Cabang Medan diterima Salman Bagian Humas Kantor Gubsu dalam aksi unjukrasa digelar, Kamis (10/9), di Kantor Gubsu. Foto:D|Ist

Alfian Hutauruk: Itu Fitnah

Medan-Mediadelegasi: Mahasiswa tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Medan, Kamis (10/9), berorasi di halaman Kantor Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) di Medan.

Aksi dikordinatori Iskandar Mubin dan M Imom Syafii itu berlangsung tertib disambut Salman, dari Bagian Humas Kantor Gubsu. Pengunjukrasa meneriakkan pencopotan dan meminta pengusutan dugaan korupsi melibatkan dua pejabat Dinas Pendidikan (Disdik) Sumut, Lasro Marbun dan Alfian Hutauruk.

Bacaan Lainnya

“Penyakit KKN sudah menjangkit ke SKPD Sumatera Utara ini, bahkan sudah bertumpuk namun sampai saat ini para pemangku jabatan SKPD di Sumatera Utara ini masih saja tidak tersentuh oleh aparatur hukum,” tegas Iskandar Mubin.

Dana Bos Afirmasi

Mereka meminta Kapolda Sumut memanggil dan memeriksa Lasro Marbun terkait dugaan tindak pidana korupsi yang tertulis di atas dan penanganan hilangnya APBD Sumut TA. 2019 senilai Rp1,6 miliar di halaman kantor Gubsu yang tidak jelas penyelesaian akhirnya.

Alfian Hutauruk, Sekretaris Dinas Pendidikan Sumut. Foto:D|Ist

“Gubernur Sumut agar mengevaluasi kembali penetapan Lasro Marbun sebagai Kadis Pendidikan dan Kepala Inspektorat Sumut. Segera tetapkan Kadis Pendidikan Sumut yang baru demi pengembangan pendidikan yang lebih baik untuk Sumatera Utara yang bermartabat,” pekiknya.

Pos terkait