Dia juga meminta warga masyarakat khususnya di Makassar tidak terprovokasi untuk saling menyalahkan.
Peran Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) hingga para tokoh agama untuk menjaga warga agar tidak terprovokasi yang pada akhirnya bisa menimbulkan ketegangan baru.
“Sebaliknya warga masyarakat ikut berperan meningkatkan kewaspadaan dengan adanya kejadian ini, dengan menjaga lingkungan sekitar. Hindari juga isu-isu hoax yang beredar pascaledakan bom,” ucapnya.
Kepada kader-kader PKN di Kota Medan, Bobby menyerukan untuk ikut menjaga kondusivitas dan bergandengan tangan bersama aparat keamanan serta masyarakat untuk mempertahankan bahkan meningkatkan kondisi tenteram ini.
“Terlepas dari adanya peristiwa teror bom bunuh diri di Makassar, kewajiban kader PKN sebagai bagian dari masyarakat untuk menjaga kondusivitas Kota Medan sehingga kita dapat tenang melaksanakan aktivitas,” ucapnya. D|Med-Red