Di tempat yang sama koordinator aksi, James Tambunan (Wartawan Harian Mistar-Toba) juga mengutarakan supaya Polri bergerak cepat untuk menangkap pelaku penembakan terhadap almarhum Marshal Harahap Wartawan LasserNews.Com yang bertugas di Kabupaten Simalungun.
Dikatakan James aksi spontan solidaritas ini dilakukan mengingat kawan seprofesi meninggal dunia di tembak OTK.
“Sebagai seprofesi kami jurnalis di Kabupaten Toba turut berdukacita dan kami harapkan kasus ini dapat terungkap secepatnya dan transparan diketahui masyarakat”, kata James.
Diketahui massa melakukan orasi jalanan secara aksi spontan, sebagai wujud solidaritas dilakukan mulai Jalan Sisingamangaraja XII menuju Polsek Balige menuju Jalan Siliwangi dan orasi di sepanjang Kota Balige. D|Tsa-36