Dari hasil olah TKP diketahui bahwa tersangka sudah beberapa kali beraksi melakukan pencurian dengan pemberatan di halaman masjid tersebut.
Kawanan pencuri ini juga kerap beraksi di beberapa lokasi lainnya yang ada di wilayah hukum Polrestabes Medan khususnya Polsek Medan Area.
Para pencuri tersebut berhasil diringkus di Jalan Bromo Ujung Rawa Cangkul IV Gg. Pak Pak, Kelurahan TSM III Kecamatan Medan Denai.
Dari tangan pelaku petugas menemukan barang bukti satu sandal warna Hitam, 1 unit HP Merek Nokia, 1 dompet warna hitam, HP Xiaomi warna rose gold, 1 pisau warna hitam, topi warna hitam merek under armont, dua buah kunci T, 1 sandal merek Converse warna hitam, 1 baju kaos warna abu abu, 1 Sweater warna abu abu hitam dengan bacaan spy derbit, 1 pasang sandal warna hitam, 1 celana panjang merek Vans warna coklat. topi warna hitam serta satu unit HP Merek Vivo warna hitam biru.
Ketiga tersangka dijebloskan kedalam sel Polsek Medan Area.