Prof Sihol Dorong Akreditasi Perpustakaan Kampus Unika Santo Thomas

Prof Sihol Dorong Akreditasi Perpustakaan Kampus Unika Santo Thomas
Rektor Unika Santo Thomas Prof Dr Drs Sihol Situngkir MBA, mendorong agar Perpustakaan kampus tersebut segera terakreditasi. Foto: D|Ist-humas unika
Pustakawan dari sejumlah PTS di Sumut mempresentasikan aplikasi SLiM Bulian 9 versi terkini di Ruang Rapat Rektor Lantai 2 Unika Santo Thomas dihadiri Pjs Kepala Perpustaan Ependi Simanjorang, Evlin, Riana dan Frater Lumban Raja mendampingi Rektor. Foto: D|Ist-humas unika

Berikutnya, mempermudah dalam pelayanan untuk kepentingan akreditasi. Tema OPAC baru yang lebih menarik. Pengembangan bahan koleksi perpustakaan berbentuk elektronik ( E-Books, E-Journals & E-Prosidings). Slims 9 Bulian memiliki lampiran file sehingga “slims 9” sangat cocok untuk dijadikan sebagai aplikasi perpustakaan digital maupun “repository” institusi dan berpeluang untuk dikembangkan menjadi lebih baik seperti penyediaan form usulan buku dan perpanjangan peminjaman secara mandiri.

Diceritakan, Prof Sihol Situngkir pernah mengalami kemudahan akses ini ketika studi MBA di Adelaide Australia Selatan menjelaskan bahwa perpustakaan digital sangat dibutuhkan di kampus Unika saat ini menuju pengajuan akreditasi pada bulan Maret 2022.

Alasannya karena sejumlah perpustakaan PTN/PTS telah mendapat akreditasi A dengan aplikasi ini dan juga fitur aplikasi ini dapat sebagai ajang promosi bagi Unika dan perpustakaan ini dapat sebagai penyedia informasi serta membuat pengguna (users) merasa puas dengan layanan yang disediakan.

Bacaan Lainnya

Pada bagian lain, Juliana Ginting salah satu mahasiswa Unika yang di hubungi via telefon mengatakan, peran perpustakaan sebagai penyedia informasi dapat meningkat jika pengguna merasa puas dengan layanan yang disediakan. “Memperbanyak karya yang dapat diakses secara online sekaligus dapat menjadi ajang promosi kampus,” kata Juliana Ginting.

Dia berharap, perpustakaan Unika ke depan dapat lebih baik lagi dan dapat membuat para mahasiswa lebih mudah mendapatkan berbagai informasi mengenai buku-buku referensi dan jurnal-jurnal terbaru melalui sistem digital yang akan dibangun.

Acara sosialisasi aplikasi “SLiM Bulian 9” berakhir dgn doa penutup dari Frater Bogor Lumban Raja dan berfoto bersama di Ruang Rapat Rektor Kampus I Tanjungsari. D|Red-06

Pos terkait