Pancurbatu-Mediadelegasi: Puluhan penggarap mengatasnamakan warga masyarakat Dusun Tiga Kuala Berkala, Pancurbatu, Jumat(6/11), mengelar aksi menghentikan pemasangan tembok atau pagar yang dipasang oleh PT Propernas dan PT Nusa Dua Berkala.
Pantauan Mediadelegasi, puluhan warga penggarap dipimpin Alven Kaban, Ketua Forum Kaum Tani, terlihat berdebat dengan pihak PT Propernas selaku penanggung jawab pemasangan pagar di area lahan sengketa tersebut.
Menurut Alven dan masyarakat Dusun Tiga Kuala Berkala, lahan tersebut adalah hak mereka bukan milik PTP Kuala Berkala.