Menurutnya, dalam pemberitaan selama ini tidak merasa perlu mengetahui siapa Bupati Samosir, tapi apa yang dilakukan bupati dalam membangun Samosir memang patut untuk disampaikan ke publik sebagai satu tekad memajukan pulau ini.
“Hanya saja, sikap Mediadelegasi itu mengundang ragam pertanyaan dari sahabat, mitra kerja dan pembaca Mediadelegasi. Seolah-olah Rapidin Simbolon sebagai tokoh idolanya Mediadelegasi,” ungkap Mandalasah, seraya mengatakan kondisi itu membuat tim perlu mengenal dan bersilaturahmi dengan Rapidin Simbolon.
Pemimpin Redaksi Mediadelegasi Maruli Agus Salim juga mengungkapkan, bahwa Mediadelegasi yang baru lahir akhir 2019 itu memandang perlu membangun hubungan kemitraan yang kuat dengan Pemkab Samosir karena salah satu segmen unggulannya pariwisata, dan itu ada di Pulau Samosir.
“Kami titipkan dua jurnalis bertugas di Kabupaten Samosir sebagai perpanjangan tangan kantor redaksi dalam melakukan aktivitas jurnalistik di Kabupaten Samosir,” kata Maruli.
BACA JUGA: Sekdaprovsu R Sabrina: Mediadelegasi Berobsesi Besar
Di bagian lain, Bupati Rapidin Simbolon menyambut baik hubungan kemitraan dengan Mediadelegasi dalam perannya menyajikan berbagai rangkaian program kerja dalam bentuk komunikasi dan informasi yang dapat dipertanggungjawabkan kepada publik.
“Terima kasih atas hubungan kemitraan ini, mudah-mudahan dapat terbina secara berkesinambungan ke depannya, terlebih jika saya masih mendapat restu dari rakyat Samosir di masa mendatang,” ungkapnya.
Audiensi penuh keakraban itu diakhiri dengan foto bersama Tim Mediadelegasi, Pemimpin Umum Ir Mandalasah Turnip, Pemimpin Redaksi Maruli Agus Salim, Editor Endra Harianto, Wartawan masing-masing Amirsyam, Robin Nelson Turnip, Hot Dingot, IT Support M Nanda KR, Pemasaran dan Iklan Alexius P Turnip, Tio Hariono Limbong dengan Bupati Samosir Rapidin Simbolon. D|Red-tim