Balige-Mediadelegasi: Para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kabupaten Toba, Provinsi Sumatra Utara (Sumut), siap meramaikan gelaran Aquabike Jetski World Championship pada 22-26 November 2023, khususnya di kawasan Pelabuhan Balige, Danau Toba.
“Ada sekitar 80 booth (stan), tapi itu tidak semua satu booth satu UMKM (karena tempatnya terbatas). Ada yang display barang-barang souvenir, produk unggulan kita (seperti) kopi, ada barang-barangnya kita display,” ujar Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, Perdagangan dan Perindustrian (Kadis KUKMPP) Kabupaten Toba, Sumut, Salomo Herbert Kasrianto Simanjuntak, Rabu (22/11/2023).
Salomo mengatakan, pada event Aquabike Jetski World Championship, ruang yang disiapkan panitia untuk UMKM di Pantai Balige terbatas karena harus berbagi dengan tenda panggung penonton dan areal paddock tim.
Untuk itu, Pemkab Toba menempatkan sebagian UMKM di luar venue dan juga rumah-rumah penduduk sekitar, yang juga membuka lapak dagangan.
“Kalau di sisi kanan venue ada tempat (usaha) Masyarakat. UMKM itu sudah mempersiapkan di rumah masing-masing, di tenda-tenda biasa dan tenda-tenda darurat di sekitar venue,” katanya.
Pihaknya pun menyarankan agar UMKM makanan dan minuman menyiapkan makanan siap saji atau siap santap.
Saran itu didasarkan atas pengalaman penyelenggaraan event F1 H2O Powerboat pada 24-25 Februari 2023 lalu di lokasi yang sama.
“Kami sarankan makanan yang disajikan (UMKM) siap santap. Karena tidak semua penonton punya tempat duduk, kalau (panitia menyiapkan) ada tempat duduk semuanya, akan memakan space yang sangat luas,” tuturnya.