Selain itu, rencana kerja jangka pendek yang harus PDAM Tirta Keumuning laksanakan yaitu memperbaiki Boster yang terletak di Gampong Sungai Lueng dan untuk dewan pengawas diharapkan dapat meningkatkan pengawasannya.
“Management pengaduan harus disosialisasikan secara konkrit kepada masyarakat termasuk cara membuat Laporan dengan menggunakan e-lapor yang telah disiapkan,” terang Marzuki Hamid.
Dikatakannya lagi, dikawasan kecamatan Langsa Lama juga akan dibangun satu unit Boster untuk meningkatkan kebutuhan air bagi masyarakat di sana.
Sementara untuk kualitas air wakil walikota mengharapkan agar dilakukan washout atau pencucian pipa seminggu sekali demikian juga dengan tempat pengolahan air dan WTP.
“Biasanya pencucian tempat pengolahan air dan WTP empat bulan sekali, ini kita minta minimal dua bulan sekali,” ungkapya.D|Ach-78