Medan-Mediadelegasi: Wali Kota Medan Bobby Nasution resmikan aplikasi Moovit untuk membantu masyarakat Medan melakukan perjalanan dengan elebih efektif dan efisien di dalam kota.
Peluncuran aplikasi Moovit dipimpin langsung Wali Kota Medan Bobby Nasution beserta Wakil Wali Kota Aulia Rachman di Lapangan Benteng Medan, Sabtu (17/9), bertepatan dengan peringatan Hari Perhubungan Nasional Tingkat Kota Medan Tahun 2022.
“Program ini untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam melakukan perjalanan, meningkatkan produktivitas masyarakat dengan mengurangi kendaraan pribadi sehingga bisa mengurangi kemacetan dan polusi udara,” kata Bobby.
Moovit yakni aplikasi mobilitas pemandu perjalanan bagi pengguna transportasi umum yang bertujuan untuk mengurangi kemacetan dan mengurangi polusi udara.
Wali Kota mengaku bangga karena Kota Medan merupakan kota pertama di Indonesia yang telah menggunakan aplikasi tersebut.
“Untuk tingkat kota, kita bangga Kota Medan menjadi kota pertama di Indonesia yang menggunakan aplikasi Moovit,” ujarnya.
Ia mengapresiasi program-program yang digagas oleh Dinas Perhubungan Kota Medan, salah satunya aplikasi Moovit tersebut.
Pada kesempatan itu, ia berharap para insan perhubungan bisa terus memberikan pelayanan yang lebih optimal kepada masyarakat Kota Medan.
“Mari berkolaborasi untuk terus menjadikan Kota Medan lebih baik lagi dan bangkit dari keterpurukan akibat pandemi COVID-19,” ujar Bobby.
Dalam peluncuran Aplikasi Moovit, orang nomor satu di Medan itu didampingi oleh perwakilan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia (RI) Toni Agus Setyono, Deputi Kepala Bank Indonesia (BI) Azka Subhan, dan Wakil Wali Kota Medan Aulia Rachman. D|Red-04