Wali Kota: Suku Melayu Sangat Terbuka Terima Pendatang

Wali Kota: Suku Melayu Sangat Terbuka Terima Pendatang
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno (kelima kiri) didampingi Wali Kota Medan Bobby Nasution dan (keenam kiri) menabuh gendang bersama utusan peserta berbagai provinsi dari kawasan Asia Tenggara, pada acara pembukaan Gelar Melayu Serumpun (Gemes) 2022, di depan Istana Maimun Medan, Senin (31/10). Foto: Dinas Kominfo Kota Medan

Pada kesempatan itu, Bobby juga menjelaskan alasan Pemkot Medan merubuhkan gapura bernuansa khas Melayu Deli di area perbatasan Kota Medan dengan Kabupaten Deli Serdang.

Menurutnya, perubuhan gapura di perbatasan Kota Medan itu sama sekali bukan bertujuan menghilangkan ciri khas atau simbol adat dan budaya Melayu di daerah tersebut.

“Memang benar sekali kami bongkar, tapi akan kami ganti dengan yang baru sehingga lebih bagus lagi,” ujar Wali Kota.

Bacaan Lainnya

Dikatakan Bobby, Pemkot Medan selama hampir dua tahun terakhir banyak merevitalisasi berbagai bangunan tugu dan gapura yang sudah berumur puluhan tahun.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Medan Aulia Rachman yang turut hadir dalam pembukaan Gemes tersebut, mendukung apa yang disampaikan Bobby Nasution.

“Pak Bobby Nasution sebagai Wali Kota Medan sangat peduli dan punya banyak misi serta langkah strategis guna kemajuan Kota Medan, termasuk kepada pelaku UMKM,” ucap dia. D|rel

Pos terkait