Whoosh Jadi Pilihan Wisatawan Malaysia di Libur Nataru

Jakarta-Mediadelegasi : PT KCIC mengungkapkan adanya ribuan wisatawan dari Malaysia yang menggunakan kereta cepat Whoosh untuk berwisata pada momen libur Natal 2025-Tahun Baru 2026 (Nataru). Hal ini menunjukkan minat wisatawan mancanegara terhadap sarana transportasi cepat yang menghubungkan Jakarta dengan Bandung dan kawasan wisata sekitarnya.

General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa menyatakan, setiap harinya terdapat sekitar 750 hingga 1000 wisatawan asal Malaysia yang memanfaatkan Whoosh untuk melanjutkan perjalanan dari Jakarta menuju Bandung dan berbagai kawasan wisata di Jawa Barat. Keterangan ini disampaikannya di Jakarta, Minggu (28/12).

“Wisatawan Malaysia memanfaatkan libur akhir tahun untuk berwisata di Bandung, serta mengunjungi sejumlah destinasi wisata alam di Jawa Barat seperti Lembang, Ciwidey dan berbagai destinasi lainnya,” ujar Eva.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, hal ini menunjukkan bahwa Whoosh tidak hanya menjadi sarana transportasi, tetapi juga bagian dari pengalaman wisata yang diminati wisatawan mancanegara saat berkunjung ke Indonesia.

KCIC mencatat bahwa layanan Whoosh selama masa Angkutan Nataru 2025/2026 tidak hanya diminati oleh penumpang domestik, tetapi juga wisatawan mancanegara secara signifikan.

Pada periode Nataru ini, tercatat sebanyak 13 ribu penumpang internasional yang menggunakan Whoosh sejak tanggal 18 Desember 2025. Sebanyak 53 persen di antaranya atau sekitar 7 ribu penumpang merupakan wisatawan asal Malaysia.

Secara kumulatif sejak mulai beroperasi pada tahun 2023 hingga 2025, jumlah penumpang asal Malaysia yang telah menggunakan layanan Whoosh tercatat mencapai sekitar 294 ribu penumpang.

Sementara itu, total penumpang internasional Whoosh pada periode yang sama mencapai sekitar 394 ribu penumpang. Ini menunjukkan kontribusi signifikan wisatawan Malaysia dalam jumlah penumpang mancanegara keseluruhan.

Pos terkait