Padang Lawas-Mediadelegasi: Sebanyak 49 kamar di panti lanjut usia (lansia) Hj. Siti Aminah di Kelurahan Pasar Sibuhuan, Kecamatan Barumun, Kabupaten Padanglawas (Palas), Sumatera Utara, Rabu (9/4), hangus terbakar dan tidak mengakibatkan korban jiwa.
Keterangan dihimpun Mediadelegasi Medan, peristiwa itu terjadi sekira pukul 05.30 WIB pada saat sejumlah penghuni panti tersebut hendak menunaikan ibadah shalat subuh berjamaah di masjid setempat.
Sejumlah warga di sekitar lokasi kejadian berupaya memadamkan kobaran api yang ketika itu begitu cepat menjalar dari satu pondok ke bangunan panti lansia di sekitarnya.
Api semakin cepat membesar karena sebagian besar material konstruksi bangunan panti lansia terdiri dari kayu dan papan dengan ukuran kamar masing-masing seluas 2 x 3 meter.
Kobaran api baru dapat dipadamkan setelah tiga unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Padang Lawas tiba di lokasi kejadian.
Menurut Pelaksana Tugas (Plt) Camat Barumun, Wildan Ansyori Hasibuan, seluruh kamar di pantia lansia tersebut hangus terbakar dan total kerugian diperkirakan mencapai Rp600 juta.
“Kondisi pondok panti jompo Hj Amina rata dengan tanah akibat peristiwa kebakaran tersebut,” ujar dia.