Medan-Mediadelegasi: Target dua minggu, hunian sementara untuk korban bencana rampung. Pemerintah bergerak cepat menyiapkan hunian sementara (huntara) bagi warga terdampak bencana banjir dan longsor di Sumatra. Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya memastikan bahwa huntara ditargetkan rampung dalam dua minggu ke depan.
Hal ini diungkapkan Teddy usai menerima sejumlah menteri dan pimpinan BUMN di Kantor Sekretariat Kabinet, pada hari Rabu (7/1/2026) malam. Informasi ini dibagikan melalui akun Instagram resmi Sekretariat Kabinet @sekretariat.kabinet.
Baca Juga: Komisi IV DPRD Medan Pertanyakan Anggaran Jalan ke Citraland
Pertemuan tersebut dihadiri oleh Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo, Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Maruarar Sirait, Kepala BP BUMN Dony Oskaria, dan Direktur Utama dari berbagai BUMN konstruksi, seperti Waskita, Adhi Karya, Wijaya Karya, Nindya Karya, Hutama Karya, Pembangunan Perumahan (PP), dan Brantas Abipraya.
Seskab Teddy mencatat tiga hal utama yang dibahas dalam pertemuan tersebut. Pertama, terkait pembangunan rumah hunian yang dibangun oleh Danantara. Ia memastikan bahwa dalam dua minggu ke depan, rumah hunian di Aceh Utara, Aceh Pidie, Tapanuli Selatan, Tanah Datar, Padang Pariaman, dan Agam akan selesai dan siap digunakan.






