KMDT Siapkan MoU Kerjasama Dukung Kawasan Wisata Danau Toba dengan USU

KMDT Siapkan MoU Kerjasama Dukung Kawasan Wisata Danau Toba dengan USU
Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) Prof. Dr. Muryanto Amin S.Sos., M.Si (keenam kanan) foto bersama seusai menerima kunjungan rombongan pengurus KMDT yang dipimpin Edison Manurung (kelima kiri) di gedung Biro Rektor Kampus USU Medan, Rabu (16/8). Foto: R Turnip

Medan-Mediadelegasi: Komite Masyarakat Danau Toba (KMDT) menyatakan segera menyiapkan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Sumatera Utara (USU) untuk menciptakan kerjasama mendukung percepatan pembangunan sektor pariwisata Danau Toba.

“KMDT dan USU selama ini belum mempunyai payung kerja sama, sehingga tadi kami sepakati untuk membuat satu payung kerja sama dalam bentuk MoU untuk menciptakan kerjasama di sektor pariwisata Danau Toba,” kata Ketua Umum PP KMDT Edison Manurung di Medan, Rabu (16/8).

Edison didampingi Ketua DPW LMDT Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Prof. Dr Binari Manurung dan unsur pengurus lainnya, menyatakan hal itu seusai melakukan pertemuan dengan Rektor USU Prof. Dr. Muryanto Amin S.Sos., M.Si. di gedung Biro Rektor USU Medan.

Bacaan Lainnya

Nota kesepahaman yang akan segera direalisasikan antara KMDT dengan USU, menurut dia, bertujuan mewujudkan kerjasama yang baik dalam rangka melaksanakan pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di kawasan Danau Toba yang telah ditetapkan Pemerintah sebagai salah satu Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP).

Kerja sama yang akan dituangkan dalam bentuk MoU tersebut, lanjut Edison, merupakan implementasi dari sinergi antara KMDT dengan USU untuk saling menguatkan potensi dan kekuatan masing-masing guna meningkatkan minat wisatawan domestik dan mancanegara berkunjung ke Danau Toba.

“Kerjasama antara KMDT dengan USU ini diharapkan berdampak positif kepada kesejahteraan masyarakat dan kelestarian lingkungan Danau Toba dan wilayah di sekitarnya,” ujar dia.

Sebelumnya, Rektor USU Muryanto Amin menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kunjungan pengurus KMDT dalam rangka menjajaki kerjasama mendukung percepatan pembangunan pariwisata terintegrasi di kawasan Danau Toba.

Pos terkait