Deliserdang-Mediadelegasi: Sebanyak 4.425 botol (vial) vaksin Covid-19 merek Coronavac dan Pfizer plus empat kotak pelarut merek Pfizer untuk tambahan kebutuhan masyarakat Sumut telah tiba di Bandara Internasional Kualanamu (KNO), Rabu (20/10).
Vaksin itu kiriman dari Kementerian Kesehatan yang diangkut menggunakan pesawat Garuda Indonesia GA- 182 dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK).
Informasi diperoleh Mediadelegasi, vaksin itu dikemas dalam dua kotak (koli) terdiri dari satu kotak vaksin merek Coronavc berisi 1.500 botol ditambah satu kotak lagi vaksin Pfizer berisi 2.925 botol, sehingga jumlahnya 4.425 botol. Selain itu, ada 4 kotak pelarut merek Pfizer yang ikut dikirim.