Widiyanti membantah keras telah mandi menggunakan air galon saat kunjungan ke daerah-daerah. Ia menjelaskan bahwa bahkan di rumah tinggal warga pun biasanya disediakan air hangat.
“Tidak mandi pakai air galon di hotel-hotel. Even home stay pun, di desa wisata kami cek ada air bersih dan ada air panas juga,” ungkap Widiyanti, meyakinkan bahwa fasilitas air bersih selalu tersedia.
Menanggapi isu yang beredar, Widiyanti menduga ada pihak yang sengaja menyebarkan kabar miring tersebut. “Iya kabar miring, mungkin ada yang pengin jadi Menteri Pariwisata,” imbuhnya, memberikan sedikit sentilan.
Dengan klarifikasi ini, diharapkan isu mengenai Menteri Pariwisata mandi air galon dapat mereda dan tidak lagi menjadi perbincangan yang tidak perlu. Fokus kini tertuju pada upaya memajukan pariwisata Indonesia. D|Red.
Baca artikel menarik lainnya dari
mediadelegasi.id di GOOGLE NEWS.






